Beternak Ayam KUB

Originally published at Jurnal Kehidupan Vavai.

Hari Minggu kemarin saya main ke rumah Qchen Marsan Susanto sekaligus melihat bibit jambu air dan mengecek progress pembangunan kios pertanian Zeze Zahra.

Salah satu yang sedang ditekuni oleh Qchen adalah beternak ayam KUB. Apa itu ayam KUB dan apakah bisa diternakkan dengan lahan terbatas?

Ayam KUB adalah ayam kampung galur baru hasil seleksi secara genetik oleh team peneliti Balai Penelitian Dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan). Ayam galur baru ini dinamakan ayam Kampung Unggul Balitbangtan dan disingkat dengan ayam KUB.

Zeze Zahra memelihara ayam KUB sebagai bagian dari ikhtiar ternak ayam dilahan terbatas. Ayam KUB ini difokuskan pada produksi telurnya, meski tidak menutup kemungkinan untuk diambil daging atau anakannya.

Apakah beternak ayam KUB bisa menjadi salah satu ide usaha dengan modal tidak terlalu besar dengan hasil yang menjanjikan? Saya membahasnya bersama dengan Qchen langsung di lokasi 😀

--

--

Masim “Vavai” Sugianto
Masim “Vavai” Sugianto

Written by Masim “Vavai” Sugianto

Traveller, Open Source Enthusiast & Book Lover. Works as Independent Worker & Self-Employer. https://www.excellent.co.id #BisnisHavingFun https://www.vavai.com

No responses yet